Posts

Showing posts from October, 2012

Aku bukan backpacker

Image
Istilah backpacking atau backpacker sedang naik daun di Indonesia. Ketika orang ingin pergi berlibur, kata-kata yang digunakan seringkali seperti ini: "Ayo backpacker an ke Bali!", "Saya mau bekpek nih ke Lombok.", atau "Gaya ransel atau koper?". Seorang Backpacker Menurut wikipedia, backpacking ( backpacker adalah orang yang melakukannya) adalah sebuah konsep melakukan perjalanan ke tempat-tempat yang jauh dalam jangka waktu lama dengan membawa backpack /ransel dan memiliki anggaran yang sedikit. Sehingga biasanya para backpacker selalu memilih hostel daripada hotel serta sarana transportasi yang murah. Banyak sekali aku baca ataupun dengar perjalanan orang yang dengan bangganya mengatakan bahwa dia baru saja backpacker an dari Malaysia atau dari Thailand atau dari Singapura atau mungkin Bali selama 3 hari. Aku tidak tahu apa tolak ukur orang-orang ini mengatakan dia baru saja melakukan backpacking . Apakah karena dia membawa ransel bukan kop

A restless traveler

Image
Ketika aku ingin melanjutkan penulisan kisah Sebuah Perjalanan yang sempat tertunda (lama sekali) dan membaca ulang tulisan yang kutulis tahun lalu, ternyata perjalananku ke NTT yang baru saja aku lakukan merupakan manifestasi dari keinginanku ketika sedang menjalani pemulihan batin di Gili Trawangan. Satu setengah tahun yang lalu aku menuliskan bahwa aku ingin sekali keliling Indonesia terutama ke Indonesia Timur. Baru-baru ini, aku baru saja menyelesaikan perjalanan ke NTT. Aku tertegun, ternyata begitu hebatnya kekuatan impian itu. Ada sebuah pepatah: berhati-hatilah dengan keinginanmu karena itu bisa menjadi kenyataan. Dan sekarang, hal yang sangat kuinginkan tahun lalu namun kemudian aku lupakan begitu saja, ternyata menjadi kenyataan di tahun ini. Di laptopku, Coldplay dengan suaranya yang khas sedang mendendangkan lagu Paradise dan lagu ini membawa pikiranku terbang. Setelah perjalanan keliling Indonesia kemarin, aku sempat mengatakan bahwa aku ingin berhenti. Aku cape. A

Daftar taman nasional di Indonesia

Image
Taman Nasional adalah kawasan pelestarian alam yang mempunyai ekosistem asli, dikelola dengan sistem zonasi yang dimanfaatkan untuk tujuan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, menunjang budidaya, pariwisata, dan rekreasi. Kawasan Pelestarian Alam adalah kawasan dengan ciri khas tertentu, baik di darat maupun di perairan yang mempunyai fungsi perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan keanekaragaman jenis tumbuhan dan satwa, serta pemanfaatan secara lestari sumberdaya alam hayati dan ekosistemnya. Peta Indonesia Berikut daftar taman nasional yang ada di Indonesia (arsip 2012): Gunung Leuser (NAD dan Sumut; situs warisan dunia) Siberut (Sumbar) Kerinci Seblat (Sumbar, Jambi, Bengkulu dan Sumsel; situs warisan dunia) Bukit Tigapuluh (Riau dan Jambi) Bukit Duabelas (Jambi) Berbak (Jambi) Sembilang (Sumsel) Bukit Barisan Selatan (Lampung dan Bengkulu; situs warisan dunia) Way Kambas (Lampung) Batang Gadis (Sumut) Tesso Nilo (Riau) Ujung Kulon (Banten, si