Posts

Showing posts from December, 2011

Dunia tanpa suara

Image
sumber gambar: internet Ada sebuah pepatah yang mengatakan ' silent is golden '. Awalnya aku tidak mengerti makna dari pepatah tersebut. Setelah aku belajar menikmati keheningan, aku pun mulai setuju dengan pepatah tersebut. Aku mencari tahu siapa diriku, sosok seperti apa yang kuinginkan tercipta dalam diriku, apa makna hidupku, serta bagaimana aku ingin menjalani hidupku ke depannya. Aku menemukan jawabannya di dalam keheningan. Dan aku pun jatuh cinta pada keheningan, walaupun pada dasarnya aku adalah manusia tipe terbuka alias ekstrover. Sebagai masyarakat Indonesia yang berdomisili di Jakarta, keheningan adalah sesuatu yang mustahil. Aku harus bayar mahal untuk mendapatkannya yaitu dengan pergi berlibur ke luar kota. Ketika aku liburan, aku hanya ingin "menghilang" sejenak dari hidupku. Aku hanya ingin menikmati dunia tanpa beban. Aku ingin melupakan hari kemarin. Aku ingin seperti anak kecil yang menjalani hari-hari tanpa tujuan, hanya bermain dan

Weekend di pulau Sepa

Image
Sebelumnya aku sudah diinfo oleh mas Yeyen untuk tiba di pelabuhan Marina Ancol pukul 7:30 WIB dan keberangkatan kapal pukul 8:00. Namun aku salah memperhitungkan waktu, tadinya aku kira dari Pancoran ke Ancol bisa ditempuh dalam waktu 1 jam, ternyata aku lupa di hari sabtu Jakarta bisa macet juga. Mas Saca berulang kali sms dan telpon menanyakan posisiku. Aku tiba di dermaga #19 pukul 8:05. Fiuhhh, untunglah mereka masih menungguku. Aku agak malu sih, keberangkatan jadi tidak on-time gara-gara aku terlambat. Aku hanya bisa berucap, "Maaf ya, maaf ya." Setelah duduk manis di dalam kapal, aku langsung pasang musik dan tidak lama kemudian aku pun tertidur. Hari itu, laut Jawa lumayan berombak dan beberapa kali aku terbangun ketika kapal terguncang keras karena melawan ombak. Sekitar 100 menit kemudian, kapal kami pun tiba di pulau Sepa. Kami disambut dengan iringan musik Bali. Di sela-sela pikiranku yang belum sepenuhnya terbangun, aku sempat bertanya-tanya apakah kami m